Selasa, 26 Februari 2013

Hakikat Activity Dealy Living (ADL)


  1. Pengertian ADL
ADL adalah singkatan dari The Activity of Daily Living yang diartikan aktivitas / kegiatan / keterampilan dalam kehidupan sehari–hari. Dengan pendidikan keterampilan dalam kehidupan sehari–hari anak gangguan penglihatan dibina dan digembleng menjadi manusia yang dapat berdiri sendiri dan dapat berpartisipasi dalam lingkungannya. Arah dari kegiatan ini adalah melatih dan mempersiapkan anak dalam suatu kecekatan bekerja yang sangat berguna baginya. Kecekatan yang diperoleh dari hasil latihan tersebut dapat dipergunakan kemudian dalam menghadapi suatu pekerjaan sebagai salah satu aspek yang diharapkan dapat menunjang kehidupan sosial yang lebih rumit. Jadi pendidikan keterampilan dalam kehidupan sehari–hari / ADL merupakan suatu upaya sadar melalui tahap–tahap persiapan pembinaan, penyempurnaan, penyaluran kepada sesuatu yang bermanfaat kelak dalam kehidupan yang praktis.
b.    Prinsip-prinsip ADL
Prinsip pokok ADL adalah aktivitas dan kreativitas, yang di dalam kegiatan tersebut terdapat kombinasi antara pengetahuan teori dan praktek.
ADL dapat menberikan kemungkinan kepada anak untuk mengekspresikan daya ciptanya, sehingga dengan demikian nilai yang terkandung dalam ADL memberikan bekal terhadap kegunaan dan faedah di dalam kehidupan anak secara menyeluruh yang akhirnya diharapkan dapat menciptakan manusia yang bertanggung jawab.
c.    Ruang Lingkup ADL
Berbicara tentang ruang lingkup ADL tidak bisa lepas dari hubungannya dengan di mana sekolah itu berada dan bagaimana tingkat anak gangguan penglihatan itu sendiri. Karena corak masyarakat, keadaan sosial, kebudayaan dan aspek ekonomi merupakan faktor–faktor yang penting yang menjadi dasar penyusunan program ADL bagi siswa gangguan penglihatan .
ADL adalah bagian dari pembinaan diri dan merupakan bidang pengajaran yang sangat penting bagi siswa gangguan penglihatan dan tidak diberikan dalam bidang pengajaran tersendiri, tetapi terjalin dengan bidang pengajaran yang lain yang sesuai dengan maksud tersebut. Di bawah ini diberikan contoh program ADL (sesuai dengan yang dikeluarkan oleh Depdikbud). Materi ini dapat disesuaikan, ditambah atau dikurangi sesuai dengan kebutuhan sekolah masing–masing.
1.    Bidang penampilan diri, sikap, termasuk hal berpakaian atau mengembangkan kepribadian yang wajar, meliputi :
a.    menjaga kebersihan badan seperti mandi, gosok gigi
b.    menghias diri, misalnya mencuci rambut, menyisir rambut, memakai bedak
c.    memilih dan memakai pakaian yang sesuai dengan keadaan dan cuaca
d.    pembinaan tata cara yang baik, sopan santun dalam pergaulan
e.    pemeliharaan pakaian
f.     perbaikan berpakaian yang sederhana
a.    sikap duduk yang pantas dan sopan waktu makan dan di kelas
b.    cara berbicara, cara berjalan, cara bertamu
1.    Dalam makanan dan minuman, meliputi :
a.    hubungan antara makan dan kesehatan
b.    cara menyajikan minuman sederhana untuk diri sendiri
c.    menghidangkan makanan kecil
d.    menghidangkan minuman
e.    menanak nasi dan memasak lauk pauk
f.     mengatur meja makan
g.    cara menghidangkan makanan
h.    tata cara makan yang baik dan sopan
i.      penyimpanan makanan
j.      kebersihan alat-alat makan dan alat-alat minum
k.    cara mengatur dan menyimpan alat-alat makan dan minum
2.    Bidang kesehatan lingkungan, meliputi :
Bagaimana menanamkan kebiasaan yang baik mengenai kesehatan, kesadaran tentang pentingnya kesehatan, misalnya:
a.    menanamkan rasa tanggung jawab kebersihan
b.    memelihara kebersihan di rumah dan disekitarnya
c.    memelihara kebersihan kelas, sekolah
d.    mengenalkan instansi-instansi yang menangani kebersihan rakyat
e.    belajar bertanggung jawab atas kesehatan umum
3.    Bidang tugas–tugas di rumah, meliputi :
a.    penghargaan terhadap pekerjaan rumah
b.    pemeliharaan barang-barang di rumah
c.    pemeliharaan tempat di sekeliling kita agar tetap menyenangkan
d.    pemilihan tempat bermain yang aman
e.    menyimpan alat permainan setelah dipakai
4.    Bidang keuangan, meliputi :
a.    pengertian akan nilai uang
b.    pemakaian uang secara hemat dan efektif
c.    pemupukan hasrat menabung
d.    penggunaan harta benda keluarga secara ekonomis
5.    Bidang pemeliharaan anak kecil, meliputi :
a.    membantu ibu mengasuh adik
b.    membantu adik waktu makan
c.    mengganti pakaian adik
d.    bermain dengan adik kecil
e.    menjaga keselamatan adik kecil
6.    Bidang PPPK (Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan), meliputi:
a.    cara menggunakan obat–obatan, obat merah, tensoplas
b.    cara menyimpan obat–obatan
c.    cara memberi pertolongan yang sederhana.  


Tujuan ADL
tujuan diberikan latihan-latihan katerampilan praktis dalam ADL adalah agar anak memperoleh keterampilan praktis dalam melakukan perbuatan-perbuatan atau kebiasaan-kebiasan yang nantinya sangat diperlukan dalam hidupnya yang mandiri. Landasan untuk memiliki keterampilan sehari-hari diletakkan pada masa kecilnya. Tingkta keterampilan yang dicapai siswa gangguan penglihatan (sejak lahir) dalam kemampuannya memenuhi kebutuhan jasmani, erat hubungannya dengan kemampuan yang telah diperoleh pada waktu kecil. 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar